Jepang memang negara yang super maju, segala sesuatunya di sana sudah
menggunakan teknologi yang canggih, bahkan toilet.
Ya benar, toilet tempat buang air kecil dan besar
diatur dengan teknologi yang super canggih di negeri
sakura itu. Adalah Daiwa House yang mengusung
teknologi canggih ke dalam toilet. Banyak hal yang dapat dilakukan oleh toilet super canggih tersebut,
terutama untuk tujuan kesehatan, karena memang
target dari produk toilet ini adalah orang-orang
dewasa. Lalu apa saja yang bisa dilakukan toilet yang
diberi nama “Intelligence Toilet” ini terhadap penggunanya, berikut jawabannya:
Mampu menganalisis urine, termasuk mengukur
kadar gula dalam urine. Mampu mengukur tekanan darah. Mengukur suhu tubuh. Mengukur berat badan, skala yang terintegrasi di
lantai mampu mengukur berat badan kamu
sementara kamu duduk di kloset. Semua hasil pengukuran di atas akan ditampilkan di
layar computer yang menempel di dinding toilet.
Canggih bukan? Toilet mampu bertindak layaknya
sebuah klinik kecil. Lalu berapa ya harga untuk
sebuah toilet yang super canggih ini? Memang tidak
murah harga yang dibayar untuk teknologi seperti ini, yaitu berkisar antara $4100 sampai $5850 (Rp. 36-52
juta), tergantung dari modelnya. Apakah toilet seperti ini cocok untuk dipasang di
setiap rumah? Jawabannya tidak, karena jika
penghuni rumah kamu lebih dari lima dan
menggunakan toilet yang sama maka toilet ini tidak
mampu lagi menampung data hasil pemeriksaan.
Toilet teknologi Jepang ini memang didesain hanya untuk menampung data untuk 5 orang saja mengingat
keterbatasan penyimpanan memorinya. Biarpun
begitu, apa yang sudah toilet ini tunjukkan dengan
kemampuannya sudah mampu membuat kita
terkagum-kagum.